Perjuangan Untuk Wilayah Adat Di Danau Toba
Situasi Masyarakat Adat kembali bergejolak di Tano Batak, Sumatera Utara. Gelombang protes mengalir untuk mendesak pemerintah segera menutup PT Toba Pulp Lestari (TPL). Tidak hanya merampas wilayah adat, AMAN menemukan bahwa TPL juga melakukan penebangan hutan adat, pencemaran lingkungan, serta intimidasi dan tindak kekerasan. Komnas HAM pernah menyorotinya lewat Inkuiri Nasional dalam menelusuri proses perampasan hak Masyarakat Adat oleh TPL dan pembumihangusan bukti klaim adat tersebut. Pada 18 Mei lalu, bentrokan antara Masyarakat Adat dan pekerja TPL, menyebabkan sedikitnya 12 warga mengalami luka serius, termasuk ibu dan lansia. Pada edisi ini, Podcast Radio Gaung AMAN dalam Bincang Masyarakat Adat bersama Aliansi Gerak Tutup TPL menghadirkan topik “Perjuangan untuk Wilayah Adat di Danau Toba.”